Keterangan
Atap Spandex merupkan salah satu jenis atap konstruksi rumah yang sering digunakan dalam pembangunan rumah modern saat ini karena lebih kokoh, lebih indah dan mudah dibentuk. Atap spandex dibuat dari campuran 43% seng dan 55% aluminium dan bahan silicon sisanya. Campuran inilah yang menghasilkan sifat mudah dibentuk dan kokohnya atap spandex, terdapat pula berbagai warna dan bentuk dari atap spandex ini.
Beberapa kelebihan yang didapatkan saat menggunakan atap spandex.
- Walaupun atap spandex tipis tetapi bahan-bahan campuran pembentuknya membuat atap ini anti pecah dan memiliki sifat anti rayap dan serangga.
- Salah satu daya tarik dari atap spandex adalah keindahannya, atap spandex banyak ditawarkan dengan berbagai warna dibandingkan atap lainnya.
- Kekokohan atap spandex juga menjadi alasan digunakannya material ini untuk konstruksi rumah hunian.
- Para kontraktor sangat meminati atap spandex ini karena bentuknya yang sederhana memudahkan para kontraktor dalam pemasangannya.
- Keamanan atap spandex dalam menangani angin kencang dikarenakan bentuknya yang sangat streamline.
- Kemampuan memantulkan panas matahari akan membuat rumah hunian menjadi lebih sejuk dan tidak panas seperti atap seng.
- Kemampuan yang lebih tinggi dalam menghadapi panas sehingga akan sulit terbakar.
- Bahan yang ramah lingkungan membuat atap ini dapat didaur ulang.
CV. Antara Jaya Perkasa menyediakan jasa supplier berbagai jenis bahan dan material konstruksi untuk memudahkan anda mendapatkan bahan-bahan tersebut, khususnya di Kota Medan. Khusus untuk atap spandex, kami menyediakan berbagai jenis dan warna berbagai merk atap spandex.